JARINGAN KOMPUTER

 

Pengertian Jaringan Komputer

 

            Jaringan computer adalah dua atau lebih computer yang terhubung satu sama lain dan digunakan untuk berbagi data. Jaringan komputerdibangun dengan kombinasi hardware dan software.

            Untuk membuat jaringan computer, switch dan router menggunakan berbagai protocol dan algoritma untuk bertukar informasi dan untuk membawa data ke titik akhir yang diinginkan. Setiap titik akhir ( kadang disebut Host) dalam jaringan memiliki pengenal unik, sering kali alamat IP atau alamat Media Access Control yang digunakan untuk menunjukkan sumber atau tujuan transmisi. Endpoint dapat mencakup server, computer pribadi, telepon an berbagai jenis hardware jaringan. Perangkat jaringan berkomunikasi medium transmisi kabel atau wireless.

 Untuk jaringan yang menggunakan kabel, anda mungkin membutuhkan optical fiber, coaxial cable, atau kabel tembaga. Jaringan bisa menjadi private atau public. Jaringan private biasanya memerlukan user memasukkan kredensial untuk mengakses jaringan. Jaringan public seperti internet tidak memiliki akses.

 

Jenis-Jenis Jaringan Komputer

1)      LAN ( Local Area Network )

LAN menghubungkan perangkat jaringan dalam jarak yang relative pendek.sebuah gedung ke kantor, sekolah atau rumah biasanya berisi satu LAN. Dalam jaringan TCP/IP, LAN sering tapi tidak terlalu di implementasikan sebagai subnet IP tunggal.

2)   MAN ( Metropolitan Area Network )

Adalah jaringan computer yang menghubungkan dua atau lebih jaringan LAN di dalam kota yang sama. Ini lebih besar dari LAN tetapi lebih kecil dari WAN. MAN menggunakan perangkat khusus dan kabel untuk menghubungkan LAN.

 

3)   WAN ( Wide Area Network )

WAN juga bisa dibilang sebagai kumpulan LAN yang tersebar secara geografis. Perangkat jaringan yang disebut router menghubungkan LAN ke WAN. Dalam jaringan IP, router menyimpan alamat LAN dan alamat WAN. WAN cenderung menggunakan teknologiseperti ATM, Frame Relay, dan X.25 untuk konektivitas jarak yang lebih jauh.

 

4)   PAN ( Pearson Area Network )

Pan sama seperti LAN, mencakup wilayah kecil seperti rumah/kantor. Biasanya jenis jaringan ini digunakan untuk berbagai resources seperti internet atau printer.

 

5)   CAN ( Campus Area Network )

Bisa dibilang mirip dengan MAN, tetapi terbatas pada universitas atau akademi. Jaringan ini biasanya disiapkan untuk kegiatan pendidikan seperti pembaruan kelas, praktik LAB, email, ujian, peberitahuan dll.

 

6) Internet

Adalah jaringan computer terbesar yang pernah dibuat oleh manusia. Internet menghubungkan jutaan perangkat komputasi termasuk PC, laptop, workstation, server, smartphone, tablet, tv, webcam, cctv, dll. Untuk menghubungkan perangkat ini, banyak teknologi dan ifrastruktur yang digunakan. Internet terbuka untuk smeua orang, internet juga dianggap sebagai jaringan yang paling tidak aman.

 

7) VPN ( Virtual Private Network )

VPN adalah suatu solusi untuk menyediakan koneksi internet yang aman. VPN membuat jalur aman di internet dan bisa digunakan untuk transmisi data.